Arsip Informasi
Terimakasih dan Selamat
Kami keluarga besar Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Mercu Buana mengucapkan Terimakasih yang sebesar besarnya kepada Dr. Erna Setiany, SE., M.Si dan selamat kepada beliau yang telah diamanahkan menjadi Wakil Rektor Universitas Mercu Buana bidang Pembelajaran dan Ristek
Penerima Pendanaan Hibah Penelitian 2022 (Desentralisasi dan Kompetitif Nasional)
Berdasarkan Keputusan Kuasa Pengguna Anggaran Direktorat Riset, Teknologi, dan Pengabdian Kepada Masyarakat Nomor 036/E5/PG.02.00/2022 tanggal 28 April 2022 tentang Penerima Program Bantuan Operasional Perguruan Tinggi Negeri Program Penelitian Desentralisasi di Perguruan Tinggi Tahun Anggaran 2022, serta Berdasarkan Keputusan Kuasa Pengguna Anggaran Direktorat Riset, Teknologi, dan Pengabdian Kepada Masyarakat Nomor 033/E5/PG.02.00/2022 tanggal 27 April 2022 tentang Penerima Program Bantuan Operasional Perguruan Tinggi Negeri Program Penelitian Kompetitif Nasional dan Penugasan di Perguruan Tinggi Tahun Anggaran 2022 Tahap Pertama.
Berkenaan dengan hal tersebut, Biro PPMP mengucapkan selamat kepada penerima pendanaan penelitian desentralisasi. Biro PPMP juga mengucapkan terima kasih kepada pengusul yang telah berpartisipasi.
Berikut Surat Pemberitahuan Penerima Pendanaan Hibah Penelitian serta lampirannya :
Surat Hibah Penelitian Kompetitif Nasional
Universitas Mercu Buana Raih Penghargaan LLDIKTI III
Universitas Mercu Buana (UMB) mendapatkan penghargaan dari Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah III (LLDIKTI III). Rizki Briandana, Ph.D, Direktur Akademik & Kemahasiswaan UMB, yang mewakili kampus menerima penghargaan tersebut mengatakan hal ini semakin menegaskan bahwa Universitas Mercu Buana sebagai kampus yang memiliki reputasi baik.
Penghargaan dari LLDIKTI III yang diterima UMB untuk kategori; 10 Besar Pemenang Program Penelitian Matching Fund dengan Pendanaan Terbesar tahun 2021. Penghargaan tersebut diberikan dalam acara Rakorda 2022 Kampus Merdeka yang digelar di Le Eminance Hotel, Cipanas, Jawa Barat, pada 21 April 2022 lalu.
Penelitian Matching Fund adalah bentuk nyata dukungan dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Republik Indonesia untuk penciptaan kolaborasi dan sinergi strategis antara Insan Perguruan Tinggi (lembaga perguruan tinggi) dengan dunia Industri. Dalam hal ini UMB memperoleh hibah matching fund pada tahun 2021 dengan pendanaan yang besar baik dari pemerintah maupun dari mitra industri.
Biro PPMP UMB